Pages

Monday, July 4, 2011

Dan namanya Green Muslim

Setelah sekian lama tak bersua blogger... 
Ujian Akhir Semester udah kelar akhirnya. Setelah 2 minggu bergelut dengan segala macam bentuk ujian baik closebook atau openbook, baik essay atau pilihan ganda, dan juga isian singkat yang terkadang membuat sakit kepala. hehe...

Sekarang aku akan bercerita mengenai sebuah nama "Green Muslim" dan semua yang ada di dalamnya termasuk arek - arek yang berkecimpung di dalamnya. (Apa tuh???)

Semua berawal dari adanya suksesi kepengurusan suatu organisasi yang dikenal dengan nama KMIK (Keluarga Mahasiswa Islam Kehutanan) yang selalu terjadi rutin di setiap tahunnya pada bulan Desember. (KMIK merupakan SKInya Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada. red) Suksesi itu merupakan pergantian kepengurusan dari kepengurusan lama ke kepengurusan yang baru. Akhirnya setelah suksesi berlangsung (sekitar bulan Januari - Maret 2011), kami (aku dan teman - peman pengurus sekarang) dipertemukan dalam suatu ikatan ukhuwah yang indah. Betapa tidak? sekarang hampir tiada hari tanpa cekcok hahahaha (jangan dipandang dari segi negatif saja loh). Okay back to theme...

Seperti yang sebelum - sebelumnya, suatu kepengurusan baru itu wajib untuk memberi nama sang kabinet baru dan juga tak lupa dengan jargonnya. Pastinya dalam pemilihan nama kabinet itu tidak sembarangan dan ada filosofinya. Setelah melewati perdebatan yang sengit antar pengurus akhirnya diputuskanlah nama kabinetnya "GREEN MUSLIM" dengan jargon andalan "Menebar Kesejukan Islam". Kami memang sengaja tidak mengkonversi kata "Muslim" itu ke dalam bahasa Inggris karena kami cinta Indonesia (Loh???) hehe (nggak nyambung ya?) ya untuk alasan yang itu biar kami saja yang tahu :p 


Do you know why we choose that name ???
Green Muslim itu awalnya merupakan sebuah nama kelompok belajar para Ikhwan (read : cowok) KMIK 2009. Karena begitu banyak pilihan yang harus ditentukan untuk keberlangsungan kabinet ini akhirnya kami memutuskan untuk memilih nama tersebut dengan filosofi Green di sini selain berarti hijau juga menunjukkan bahwa kami ini berasal dari Fakultas Kehutanan yang identik dengan pohon yang warnanya hijau. Selain itu juga hijau itu melambangkan kesejukan yang selalu didambakan setiap orang. Sedangkan Muslim itu menunjukkan identitas kami sebagai seorang muslim. Setelah digabungkan Green Muslim dapat difilosofikan sebagai muslim yang selalu menebarkan kesejukan Islam di manapun mereka berada yang berasal dari Fakultas Ketuhanan (Eh?) Fakultas Kehutanan. Dengan filosofi seperti itu kami memilih jargon "Menebar Kesejukan Islam" yang sesuai dengan filosofi Green Muslim.


Kabinet Green Muslim yang terdiri dari 11 pengurus harian dan 30 staff diluncurkan (dilaunching) pada bulan Maret 2011. Ada Ketua, Sekretaris, Bendahara, Departemen  Kaisar (Kajian dan Syiar), Departemen  MedOp (Media dan Opini), Departemen PSDU (Pemberdayaan Sumber Daya Umat), Departemen Jangker (Jaringan dan Kerjasama), Departemen Kemuslimahan, dan Departemen PU (Pelayanan Umat).

1. Ketua (ASHAR)
Arek Makassar satu ini merupakan mas'ul (read : ketua) yang kalem, easygoing, dan santai. Beliau sangat bijak (orang yang paling bijak di antara kami) dan juga sabar. Tidak terlalu pendiam tetapi juga tidak terlalu suka ngomong. Biasanya sih kalau lagi ngomong seperlunya aja tetapi juga tidak pelit kata - kata. Hehe.

Bu Sekretaris yang memiliki nama terpanjang di antara kami. hehehe. Dari luar terlihat pendiam tetapi ternyata kalau sudah kenal ya... seperti itu lah. Hehehehe. Beliau jarang banget kelihatan akhir-akhir ini karena kesibukannya yang begitu padat. Bu sekretaris ini aslinya dari Cilacap jadi kalo pas lagi ngomong itu kelihatan banget ngapaknya. Akhwat yang tangguh dan tegas. hhehhe...

3.Bendahara (RIYANI RAHAYU PRIYANTI
Wahh ini ini ..  Ibu-ibu yang suka nagihiin uang buat kegiatan-kegiatan rutin di KMIK. Ya betul beliau menjabat sebagai bendahara. Beliau itu lahir di Bandung, tinggal lama di Cilacap tapi juga punya rumah di Bantul. Banyak banget dehh asalnya. Hhhehe... Jangan dikira ya dari luarnya itu memang kelihatan pendiam dan lugu banget tapi kalo udah kenal lebih bisa tiap hari ketawa kalo berada di sampingnya. Hahaha.. Bu bendahara ini suka banget bantuin masak kalo pas ada kegiatan Latihan Kepemimpinan (semacam training gitu). Bu bendahara ini satu jurusan sama bu sekretaris jadi sama-sama sibuknya.

4. PSDU (Pemberdayaan Sumber Daya Umat) --- ikhwan (read : cowok)
Kepala Departemen : AGUNG PERBOWO
Kaderisasi ikhwan yang satu ini tipe orang yang introvet (tertutup gitu) jarang banget buat ngomong. Apalagi disuruh cerita-cerita gitu malah nggak pernah mau cerita. Memang kalo nggak ada yang penting buat diomongin nggak begitu banyak omong. Tetapi sekali kata - kata keluar dari mulutnya pasti terdengar lantang dan bersemangat. Tanpa disadari dia seorang pecinta alam sejati (Pernah tergabung di MAPALA) dan ternyata ikhwan pendiam ini "katanya" bercita - cita pengen jadi seorang seniman tetapi malah kesasar di Fakultas Ketuhanan UGM. Hehehehe.

5. PSDU --- akhwat (read : cewek)
Kepala Departemen : TAZKIYATUL SYAHIDAH
Ibu PSDU ini terkenal paling galak dan judes di antara kami semua. Selalu ceria dan bersemangat. Dia seorang yang entrovert. Suaranya yang khas (read : cempreng) selalu memeriahkan suasana. Terkadang bisa sangat dewasa terkadang seperti seorang anak umur 7 tahun. hehehe. Selalu perhatian pada staff juga kami. Melengkapi Kadep PSDU ikhwan yang introvert dan sangat pendiam.

Kerjasama mereka dalam menghidupkan kaderisasi KMIK Luar Biasa. Sugoooiii.... すごい。。。

6. KAISAR (Kajian dan Syiar)
Kepala Departemen : AHMAD RINDOAN
Ahmad Cah Pati begitulah nama accout FBnya. Bangga sekali dengan daerah kelahirannya PATI. Kami sering menjuluki daerah asalnya sebagai PERADABAN MAJAPAHIT. Bagaimana tidak di desanya lumayan terpencil (no common transport) dan tradisinya masih kental. Kadep Kaisar ini yang paling pintar diantara kami. IPnya selalu cumcalude dan tidak jarang mendapatkan IP sempurna = 4. Hal ini impas dengan usahanya dengan keluar dari peradaban majapahit menuju ke kota Pelajar (read : Yogyakarta) untuk menuntut ilmu.
(Standing Applause #prokprokprok)

7. PU (Pelayanan Umat)
Kepala Departemen : MUHAMMAD ARIF ROKHMAN
Nah yang satu ini ni nggak kalah pendiam sama Kadep PSDU ikhwan. Bedanya mahasiswa asal Kudus ini lebih kalem. Dia benar - benar si Pendiam sejati. Selain itu dia juga salah seorang ikhwan yang paling pemalu di antara kami semua. Menurut pengakuan Ibunya dia ini sangat mirip dengan Ibunya yang termasuk tipe orang yang pendiam dan pemalu. Dia ini juga ikhwan yang lugu dan polos. 

8. JANKER (Jaringan dan Kerjasama)
Kepala Departemen : NOFA SULISDIYANTO
Beliau ini berasal dari Jakarta. Sosok orang yang bisa dibilang cukup misterius. Hehe. Terkadang kami juga kurang mengerti apa yang ada di pikiran Beliau. Akhir - akhir ini Beliau jarang terlihat di kampus entah mengapa. Menurut kabar terakhir yang beredar Beliau ini sedang sakit. Yaaa semoga saja lekas pulih dan bisa kembali bermain dan belajar bersama - sama kami lagi. Hehehehe.

9. MEDOP (Media Opini) --- Ikhwan
Kepala Departemen : RIZMOON NURUL ZULKARNAEN
Rizmoon_Zank begitu ia sering menyebut dirinya. Entah terinspirasi dari mana kata Zank itu tapi menurut analisisku dia terispirasi dari Anime BLEACH ya itu Zangetsu tapi nggak tahu juga sih :p. Dia itu master design grafis di antara kami. So, tak jarang dia selalu kebagian tugas buat nge-design publikasi kegiatan, proposal, LPJ, dkk yang berhubungan dengan design. Dia juga pernah menjuarai kompetisi design se-fakultas sebagai runner up. 

10. MEDOP (Media Opini) --- Akhwat
Kepala Departemen : MASHLAHATUL UMAMI
Taraaaaaaaaaa..... (sepertinya saya sangat mengenal sosok ini).. Hehehehe. Ya itu aku. Seseorang yang pemalu tetapi banyak tingkah. Eh tapi jangan salah!!! Karena aku malu, aku jadi banyak tingkah buat mengatasi rasa malu. Selalu terlihat ceria meski sebenarnya ......  (sok ceria gitu...) tapi kalo udah ngambeg nggak ada tandingannya deh. Hehehehe. Hobi menulis tetapi nggak suka mencatat (Aneh kan?) Yah begitulah aku... kadang GEJE dan ABABIL. Seperti orang golongan darah A lainnya aku juga Perfeksionis. 

Ya meski keduanya masih seperti anak - anak semua tapi dengan kerjasama yang baik mampu menghidupkan kembali Medop yang sebelumnya pernah "Pingsan". Hohoho.

11. KEMUS (Kemuslimahan)
Kepala Departemen : EKA LESTARI
Ini dia anggota termuda sekaligus akhwat yang paling dewasa di antara akhwat - akhwat di GM ini. Tipe orang melankolis dan tertutup. Pendiam tapi nggak keterlaluan pendiam. Nggak pernah rewel dan mandiri. Nggak salah deh jadi kadep Kemuslimahan karena dia ini akhwat yang sangat muslimah dan dewasa. Cocok deh jadi figure seorang muslimah. #Subhanallah


GMania (Green Muslim Mania)
Begitulah kami... berbeda - beda tetapi tetap satu tujuan! Kami ini seperti pelangi meski berwarna warni tetapi tetap terlihat satu di langit yang tinggi... 
Dan ibarat langit ,ukhuwah ini mampu menyatukan warna - warna yang berbeda  untuk satu tujuan yakni Agama Allah.
Semoga ikatan ukhuwah ini semakin erat dan tak akan pernah pudar. Amin.


がんばってくださいみんなさん!!!


GMania (dari kanan ke kiri) Ikhwan : Arif, Ashar, Ahmad, Agung, Rizmoon
Akhwat : Nuri, Eka, Uma, Kya

NB : Nofa & Riani nggak bisa ikut soalnya pas foto mereka sedang berhalangan hadir :)
GMania (dari kanan ke kiri) : Uma, Eka, Nuri, Kya, Ashar, Agung, Ahmad, Arif, Rizmoon



Nah Segelintir tulisan ini ditujukan sebagai pengantar tulisan - tulisan selanjutnya. ^^
So, pantau terus blog ini karena akan ada cerita - cerita seru mengenai petualangan - petualangan yang telah kami lakukan. (hehe Lebai_com_)


-----------------
4 Juli 2011
21:31 WIB
di ruang tengah kost - kostan sambil berjuang melawan nyamuk
akhirnya selesai juga....
--- Jogja sedang lumayan dingin...